B. Arab

Pertanyaan

bagaimana cara membiasakan diri untuk menjadi orang yg tawakal

1 Jawaban

  • Syarat-Syarat Tawakal
    Untuk mewujudkan tawakal yang benar dan ikhlas
    diperlukan syarat-syarat. Syarat-syarat ini wajib
    dipenuhi untuk mewujudkan semua yang telah Allah
    janjikan. Para ulama menyampaikan empat syarat
    terwujudnya sikap tawakal yang benar, yaitu:
    1. Bertawakal hanya kepada Allah saja . Allah
    berfirman: “ Dan kepunyaan Allah-lah apa yang ghaib
    di langit dan di bumi dan kepada-Nya-lah
    dikembalikan urusan-urusan semuanya, maka
    sembahlah Dia, dan bertawakallah kepada-Nya. Dan
    sekali-kali Rabb-mu tidak lalai dari apa yang kamu
    kerjakan. ” (QS. Huud: 123).
    2. Berkeyakinan yang kuat bahwa Allah Maha mampu
    mewujudkan semua permintaan dan kebutuhan
    hamba-hamba-Nya dan semua yang didapatkan
    hamba hanyalah dengan pengaturan dan kehendak
    Allah. Allah berfirman, “Mengapa kami tidak
    bertawakal kepada Allah padahal Dia telah
    menunjukkan jalan kepada kami, dan kami sungguh-
    sungguh akan bersabar terhadap gangguan-gangguan
    yang kamu lakukan kepada kami. Dan hanya kepada
    Allah saja orang-orang yang bertawakal itu berserah
    diri.” (QS. Ibrahim: 12).
    3. Yakin bahwa Allah akan merealisasikan apa yang
    di-tawakal-kan seorang hamba apabila ia
    mengikhlaskan niatnya dan menghadap kepada Allah
    dengan hatinya. Allah berfirman, “ Dan barangsiapa
    yang bertawakal kepada Allah niscaya Allah akan
    mencukupkan (keperluan)nya. Sesungguhnya Allah
    melaksanakan urusan (yang dikehendaki)-Nya.
    Sesungguhnya Allah telah mengadakan ketentuan
    bagi tiap-tiap sesuatu.“ (QS. Ath-Thalaq: 3).
    4. Tidak putus asa dan patah hati dalam semua
    usaha yang dilakukan hamba dalam memenuhi
    kebutuhannya dengan tetap menyerahkan semua
    urusannya kepada Allah. Allah berfirman, “Jika
    mereka berpaling (dari keimanan), maka katakanlah,
    ‘Cukuplah Allah bagiku, tidak ada Ilah selain Dia.
    Hanya kepada-Nya aku bertawakal, dan Dia adalah
    Rabb yang memiliki ‘Arsy yang agung.’” (QS. At-
    taubah: 129).
    Apabila seorang hamba bertawakal kepada Allah
    dengan benar-benar ikhlas dan terus mengingat
    keagungan Allah, maka hati dan akalnya serta seluruh
    kekuatannya akan semakin kuat mendorongnya untuk
    melakukan semua amalan.

    smga bermnfaat :)

Pertanyaan Lainnya